Kemampuan Guru Kelas dalam Mengembangkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Tematik di Madrasah Ibtidaiyah Nahdatul Ulama II Tembilahan Hulu
Abstract
Pokok permasalahan dalam penelitian ini adalah
kesulitan dalam perencanaan pembelajaran khususnya
pembelajaran tematik dalam kurikulum 2013 yang juga
akan berdampak pada kesiapan dan kemampuan guru dalam
melaksanakan pembelajaran dikelas. Untuk itu guru
dituntut untuk mampu membuat rencana pelaksanaan
pembelajaran yang sesuai dengan tuntutan kurikulum.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui
kemampuan guru kelas dalam mengembangkan Rencana
Pelaksanaan pembelajaran (RPP) tematik di Madrasah
Ibtidaiyah Nahdatul Ulama II Tembilahan Hulu.
Adapun populasi yang diambil dalam penelitian ini
adalah guru kelas yang mengajar di Madrasah Ibtidaiyah
Nahdatul Ulama II Tembilahan Hulu yang berjumlah 6
orang. Dalam penelitian ini tidak ditentukan sampel
karena memanfaatkan populasi secara keseluruhan. Untuk
teknik pengumpulan datanya menggunakan metode angket,
wawancara, dan dokumentasi.
Dari analisa datanya dapat disimpulkan bahwa
kemampuan guru kelas dalam mengembangkan rencana
pelaksanaan pembelajaran (RPP) tematik di Madrasah
Ibtidaiyah Nahdatul Ulama II Tembilahan Hulu, berada
pada presentase antara 81,9% dan dikategorikan “sangat
baik” karena berada pada interval 81% – 100%. Dan
didukung oleh hasil wawancara beserta dokumentasi
berupa RPP yang telah dibuat oleh setiap guru kelas
pada semester genap tahun ajaran 2019/2020.